(Narasi oleh Taufik Wahyono dan Abdul Majid)

Narasi

Ahli hikmah

Rajah merupakan kumpulan tulisan, angka, simbol atau gambar tertentu. Semua itu hanya dimengerti oleh ahli hikmah dan penulisnya. Tulisan rajah memiliki berbagai macam jenis, sesuai dengan fungsi kegunaan. Rajah bukan hanya merupakan sebuah tulisan yang ditulis pada selembar kertas atau media yang lainnya. Namun rajah adalah sebuah tulisan yang memiliki arti/makna khusus yang sangat mendalam. Pada setiap coretan, garis, simbol, sandi-sandi, huruf serta gambar maupun angka yang di dalamnya memiliki tertentu yang rajah tersebut hanya dipahami oleh pembuat rajah atau orang-orang ahli hikmah.

Tolak balak

Rajah tersebut mempunyai berbagai macam bentuk serta jenis dan manfaatnya. Salah satunya rajah yang sering dibuat Mbah Sumeri adalah rajah untuk tolak balak yakni rajah yang dibuat setiap bulan sapar/safar. Rajah tersebut biasaya ditulis pada bulan sapar. Rajah yang telah ditulis dalam lembaran kertas kemudian dibagikan ke seluruh warga kampung dan di tenggelamkan di bak kamar mandi/tandon air masing-masing supaya warga yang mandi dengan rajah tersebut diberikan keselamatan serta dijauhkan dari balak oleh Allah SWT. Mbah sumeri berkata(65th),

“Setiap rajah yang dibuat tidak boleh diartikan secara detail atau di artikan perkata, huruf, garis serta gambar yang tertera dalam rajah tersebut’’.

 

Gambar

Narasumber

  • Mbah Sumeri, 65 tahun, Dusun Kalitengah RT 07/RW 05, Desa Giritengah

Relasi Budaya

Sumber Lain

Dari Kanal

Ulasan...