(Narasi oleh aveqaveqjosss dan jamilr888)
Narasi
Madu memiliki berbagai variasi, salah satunya adalah madu klanceng yang dihasilkan dari lebah klanceng. Lebah klanceng memiliki bentuk tubuh yang lebih kecil dibandingkan dengan lebah biasanya. Lebah ini tidak menyengat tetapi apabila didekati ia akan hinggap di rambut.
Di Dusun Kedungrengit RT 01 RW 04, ada salah satu warga yang menekuni budidaya lebah madu klanceng, yaitu Bapak Syaifudin Zufri (45 Tahun). Beliau telah menekuni budidaya lebah klanceng selama kurang lebih 4 tahun. Dalam budidaya lebah klanceng, Bapak Syaifudin mempunyai dua tempat, yakni di bawah atap rumahnya dan di samping kebun. Karakter lebah klanceng yaitu lebih menyukai tempat yang teduh.
Gambar
Lokasi
map
Narasumber
- Bapak Syaifudin Zufri, 45 Tahun, Dusun Kedungrengit Desa Tegalarum